Fiforlif Herbal

Nikmatnya Berbuka Puasa dengan Es Pisang Hijau. Buat Sendiri Yuk, Bunda!

  1. Siapkan pisang raja yang sudah matang sebanyak 6 buah.
  2. Tepung beras 150 gr
  3. Gul pasir 180 ml
  4. Daun pandan 10 lembar
  5. daun suji 10 lembar
  6. Sagu 50 gr
  7. Tepung terigu 5 gr
  8. Sirup warna merah yang berkualitas baik
  9. santan 200 ml
  10. Garam secukupnya.

Cara membuat Es Pisang Ijo
  1. Kukus terlebih dahulu pisang raja sampai matang, setelah itu sisihkan.
  2. Blender sampai halus daun pandan dan daun suji dengan air 50 ml. kalau sudah halus, angkat dan saring.
  3. Buat adonan, campurkan Tepung terigu, Sagu, tepung beras, santan, gula pasir, kemudian air daun suji dan daun pandan tadi. Aduk-aduk sampai tercampur merata dan licin dan bisa dibentuk.
  4. Buat bentuk adonan melebar untuk menutup pisang raja, gulung dan tutup pisang tadi. kemudian kukus sampai warna pisang adonan tadi berwrna hijau tua.
Cara Membuat Saus Es Pisang Ijo.
Bahan-Bahan:

  1. 10 lembar daun suji
  2. 10 lembar daun pandan
  3. 80 ml gula pasir
Iris daun pandan dan daun suji, blender bersama 100 ml air. setelah halus, saring dan sisihkan.
Campurkan gula pasir, tepung beras dan air daun pandan. kemudian masak diatas api kecil sambil diaduk. lakukan sampai air menjadi kental. angkat dan biarkan sampai hangat.
Sajikan beserta serutan es batu agar rasanya menjadi lebih segar.
Selamat mencoba!

Baca juga :

[SHARE ARTIKEL INI]

Berlangganan Artikel dikirim otomatis di email kamu:

0 Response to "Nikmatnya Berbuka Puasa dengan Es Pisang Hijau. Buat Sendiri Yuk, Bunda!"

Post a Comment