Fiforlif Herbal

Kisah Lucu Miliarder Cantik Saat Jadi Pengangguran

Jane Lu, CEO dari Showpo, harus rela menjadi pengangguran dan berbohong kepada keluarganya akan kondisi yang dihadapi

Sydney - Menemukan pekerjaan impian memang tidak semudah membalikkan telapak tangan. Fakta mengungkap bahwa kesulitan menentukan karir dalam hidup bahkan sudah dimulai sejak seseorang memilih jurusan kuliah.

Tuntutan besar dari keluarga dan berbagai tempat yang memaksa Anda untuk dapat mampu mencetak prestasi baik merupakan sekian dari banyak tantangan yang harus dihadapi di awal karir.

Hal yang sama juga dialami oleh Jane Lu, CEO dari Showpo, perusahaan penjual pakaian terkenal asal Australia,. Seperti yang dilansir dari laman Business Insider, Kamis (5/11/2015), Jane Lu bahkan harus rela menjadi pengangguran dan berbohong kepada keluarganya akan kondisi yang dihadapi sebelum ia mampu menggapai karir yang diimpikan.

Sebelumnya, Jane Lu merupakan seorang pegawai akuntan publik di salah satu perusahaan konsultan terbesar di Amerika. Namun pekerjaan kantor yang itu-itu saja membuatnya bosan sehingga ia pun memutuskan untuk berhenti.

“Banyak orang yang meragukan keputusan saya untuk keluar dari perusahaan, apalagi saat itu Amerika sedang dilanda krisis keuangan yang justru membuat banyak orang takut kehilangan pekerjaannya. Saya malah memilih keluar,” ungkapnya.

Ia pun akhirnya memilih membuka bisnis pakaian online bersama rekannya, namun sayang bisnis tersebut kandas dalam waktu yang singkat.

Jane Lu tidak punya pilihan lain selain harus beralih ke pekerjaannya yang lama sebagai akuntan publik. Akan tetapi, hal itu tidak berlangsung lama sebelum akhirnya ia memutuskan untuk keluar kembali dari perusahaan dan tidak memiliki pekerjaan tetap.

Bagaimana kisahnya?

Dibesarkan dengan tradisi Cina yang kental, keluarga Jane Lu merupakan keluarga yang memiliki visi yang besar untuk setiap anaknya. Mereka pun menuntut anak-anaknya untuk dapat sukses di pekerjaan, termasuk Jane Lu. melihat hal ini, akhirnya Jane pun memutuskan tidak memberitahukan realita sebenarnya yang sedang ia hadapi.

“Saya sudah melakukan semua hal yang harus dilakukan. Tapi dibesarkan di keluarga yang sangat konservatif membuat nyali saya ciut untuk harus jujur pada mereka bahwa saya keluar dari pekerjaan”
Alhasil, Jane pun harus tetap berpura-pura bekerja sebagai seorang akuntan walaupun sebenarnya ia merupakan seseorang pengangguran.

“Selama enam bulan saya harus berpura-pura menjadi pegawai demi meyakinkan keluarga bahwa saya masih bekerja. Saya harus tetap bangun di pagi hari, memakai baju kerja dan pergi ke luar rumah hanya untuk berjalan-jalan di daerah perkantoran” tuturnya.

Bisnis pakaian online Show Po milik Jane Lu

Semua perjuangannya untuk mencari apa yang sebenarnya ia inginkan akhirnya membuahkan hasil. Pada tahun 2010 ia pun bertemu dengan rekannya dan akhirnya memilih untuk membuka sebuah bisnis pakaian secara online yang ia beri nama Showpo.

Tanpa disangka Showpo pun berkembang menjadi bisnis yang memiliki keuntungan yang besar. Tahun lalu saja, perusahaan ini terbukti dapat mencetak keuntungan sebesar US$ 10 juta atau setara dengan Rp 135 miliar.

Semua berhasil dilakukan Jane Lu dengan usaha keras walaupun banyak halangan yang ia ditemui selama perjalanannya menuju kesuksesan.

Baca juga :

[SHARE ARTIKEL INI]

Berlangganan Artikel dikirim otomatis di email kamu:

0 Response to "Kisah Lucu Miliarder Cantik Saat Jadi Pengangguran"

Post a Comment